Penggemar fashion sangat dekat dengan high heels meskipun harganya mahal, mereka akan tetap berburu untuk memaksimalkan penampilannya. Tetapi apakah menggunakan sepatu high heels itu bermanfaat dan tidak ada efek samping???
Sepatu High Heels merupakan salah satu acsecoris tubuh keperluan yang tidak dapat dipisahkan bagi para wanita. Karena dengan memakai sepatu itu wanita akan merasa tampil percaya diri dan membuat kaki akan terlihat cantik dan jenjang. Tetapi menggunakan sepatu high heels dengan waktu yang cukup lama akan menyebabkan pemendekan otot-otot betis, kulit bernoda karena bekas lecet, perataan lengkung kaki yang dapat mengakibatkan masalah postural kronis, dan sebagainya. Ini akan mempengaruhi struktur tubuh secara normal.
Untuk cewek yang pertama kali menggunakan sepatu high heels akan merasakan pegal pada kaki, sakit, dan kecanggungan saat berjalan. Bahkan akan terasa lelah beberapa saat. Maka dari itu jangan terlalu keseringan menggunakan sepatu high heels karena akan berdampak buruk, diantaranya:
Artinya ketika mengenakan sepatu hak tinggi Tendon Achilles pada kaki Anda akan memendek, sehingga apabila melakukan pemakaian hak tinggi secara terus-menerus dan dalam jangka waktu yang panjang akan mengakibatkan penyakit Achilles Tendinitis. Penyakit ini akan menghubungkan ke otot betis yang terasa tegang disaat meregangkan kaki, juga disertai dengan rasa nyeri dan akan mengalami pembengkakan pada saat Anda berjalan.
Penggunaan secara terus-menerus akan ada tekanan pada telapak kaki dibagian depan. Bentuknya yang berujung lancip dan ukurannya yang terlalu kecil dapat mengakibatkan kelainan pada bentuk kaki seperti Hammer Toes artinya saat tiga jari paling tengah berubah akan menjadi bengkok, dan Bunion yang artinya terdapat benjolan tulang pada sendi di pangkal jempol kaki.
Menggunakan hak tinggi dapat mengubah pada bentuk tulang belakang dari posisi normal dan akan menyebabkan rasa sakit dibagian punggung bagian bawah.
Salah satu pemicu terjadinya osteoartritis yang dimana terjadi gesekan ujung-ujung tulang penyusun sendi yang akan mengakibatkan imflasi dan rasa nyeri.
Disaat Anda kesulitan untuk bebas bergerak dan jika dipaksakan beraktivitas ekstra akan menyebabkan keseleo pada pergelangan kaki. Untuk itu Anda yang memang sering menggunakan sepatu hak tinggi sebaiknya dibatasi dari jangka waktu lama penggunaan atau juga ketinggiannya. Karena tidak semua hak tinggi memberikan rasa nyaman.
Penggunaan hak tinggi akan mengacaukan keselarasan alami pada tulang dan akan mempengaruhi semuanya dari pinggul ke bawah bahkan juga pada tubuh bagian atas dan sampai batas tertentu.
Selama kehamilan, wanita harus menjaga kesehatan fisiknya. Tidak disarankan untuk Ibu hamil menggnakan sepatu hak tinggi karena akan mengakibatkan sakit punggung, hal ini karena ketika sedang hamil akan berakibat peningkatan hormon relaxin yang dihasilkan dari indung telur. Dan kondisi ini akan parah untuk Anda yang sedang hamil dalam penggunaan sepatu hak tinggi.
Untuk itu bagi Anda yang sering menggunakan sepatu High Heels, berpintar-pintarlah dalam memilih sepatu hak tinggi dan perhatikan waktu penggunaannya supaya terhindar dari resiko cedera dan dari penyakit, dan membuat Anda tampil percaya diri.
Leave a Reply